Jumat, 04 Juli 2014


Update-Pribadi, Berbagai ancaman dari bahaya rokok bukanlah hal yang menakutkan bagi person yang sudah tergolong dalam pecandu rokok, bahkan tidak jarang yang berpendapat bahwa dengan merokok dapat memberikan energi tersendiri pada kondisi tertentu.

Namun demikian, tidak jarang pula orang yang dengan susah payah berulang kali menghindar dari kecanduan rokok, berbagai upaya yang dilakukan hanya mampu bertahan kurang lebih satu minggu atau sebulan saja. selanjutnya ya menjadi pecandu barang berbahan dasar tembakau ini.

Salah satu yang penulis anggap mendekati solusi untuk tidak kembali menjadi pecandu rokok yakni dengan berpuasa, setidaknya orang yang berpuasa selama dua belas jam akan menahan untuk tidak merokok.

Tentu tidak cukup dengan puasa saja, olahraga juga bisa menjadi suport dalam rangka menghindari bahaya rokok dan yang paling umum mengatur pola tidur yang sehat. Waktu istirahat (tidur) yang baik kurang lebih delapan jam.

Nah, artinya bila kita berpuasa selama dua belas jam dan tidur selama delapan jam, maka waktu pasti kita menghindari rokok setidaknya ada dua puluh jam. tinggal lagi berjuang selama empat jam untuk tidak merokok. semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Baca Tip Kesehatan

Translate

- Copyright © UPDATE PRIBADI -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -